modifikasi jimny 88

Bookmark and Share
jimny1Demi mewujudkan Modifikasi berkonsep Back Up Car, Suzuki Jimny jenis Long Wheel Base lansiran 1988 ini rela dirombak untuk menjadi mobil jenis pick-up dengan meniadakan kabin tengah dan belakang.
Oleh owner mobil ini yang akrab dipanggil Hanny ini, Modifikasi mobilnya dipercayakan langsung oleh bengkel Pit Garage yang dipunggawai oleh Nuris selaku modifikator yang memang sudah piawai membuat Modifikasi mobil-mobil berkaki-kaki besar atau mobil jenis jeep 4x4 untuk keperluan off-road.

Sektor Kaki-Kaki

Setelah melalui proses penyunatan kabin belakang, mobil lawas ini mulai diberikan berbagai part dan aksesoris tambahan untuk mendukung konsep Modifikasi yang sudah ditentukan. Pada sektor kaki-kaki, mobil ini ditopang dengan shockbreaker lansiran Bilstein dan KYB, untuk per-nya mengaplikasikan per over axle dan tidak ketinggalan shock steer  Pro Comp juga ikut terpasang.

Aplikasi pelek berukuran 16x8 merk American Racing Daytona dengan offset yang di custom berbalut ban Simex Jungle Trekker 33x10,5x16 membuat penampilan Suzuki Jimny lawas ini lebih gagah dan sangar. Sistem pengereman juga telah dimaksimalkan dengan aplikasi Disc Brake serta memasang booster rem kepunyaan Escudo.
jimny2
Engine Swap
Agar mobil memiliki tenaga yang lebih besar lagi untuk menyesuaikan bobot mobil yang semakin berat, mobil ini langsung mengaplikasikan mesin G16A berkapasitas 1600 CC yang merupakan mesin asli Suzuki Vitara 1.6. Performa mesin ini pun sudah didukung dengan gear box Futura, gardan reinforced kepunyaan mobil Samurai asli Jepang serta dengan merubah perbandingan final gear menjadi 41 : 8.

Nafas mesin mobil diperlancar dengan aplikasi air filter K&N melalui snorkle custom. Sumber listrik juga telah menggunakan accu Double Amaron 90 Ampere sebanyak 2 buah yang didukung lagi dengan adanya regulator lansiran warn.

Eksterior Dan Interior 
Penampilan luar mobil ini sudah diperbaharui dengan aplikasi pintu depan kepunyaan mobil Samurai ex-Jepang yang memiliki model asli half door dengan jendela kanvas. Dimensi mobil ini pun menjadi lebih panjang dari aslinya akibat adanya penambahan panjang sekitar 30 cm pada bagian buritan untuk memperbesar volume bak belakang.

Body mobil dipermanis dengan terpasangnya spion Defender, tutup tangki Wrangler custom, serta over fender custom berbahan plat dengan bentuk yang terlihat compact. Roll Bar Semless pun sudah menyatu dibagian belakang serta dibagian dalam kabin untuk memperkuat dan melindungi pengendara dan penumpang didalam.
jimny3
Roof Rack model slider, Rocker Guard dan Towing Bars custom serta Winch lansiran Warn 8274 yang diaplikasikan makin memperkuat konsep Modifikasi yang diusung. Bumper depan dan belakang mobil ini pun memakai produk custom dari Pit Garage. Untuk lampu-lampu, spot lamp depan menggunakan lansiran Dick Cepek serta Denji Electrick, sedangkan bagian belakangnya menggunakan lansiran CAT.

Melirik sektor kabin, terlihat jok telah diganti dengan lansiran Summit dan pedal set Sparco. Sebagai pelengkap, sektor ini juga dipersenjatai dengan radio komunikasi Icom serta perangkat navigasi GPS. Sebagai tambahan untuk antisipasi keadaan darurat, Air Compressor ARB telah terpasang di belakang jok sisi kiri yang siap digunakan setiap saat.

Alhasil, dengan Modifikasi yang telah diusung, mobil berkelir putih polos ini sering diajak melibas trek off-road oleh sang empunya pada event tertentu. Bukan hanya untuk digunakan dalam event off-road saja untuk membuktikan performa mobil ini, baru-baru ini performanya juga telah dibuktikan dengan turun langsung untuk kegiatan sosial dalam rangka membantu korban bencana jebolnya tanggul Situgintung,Ciputat, Tangerang, beberapa waktu lalu.

Spesifikasi :
Eksterior :

Bumper : Cutom (Front&Rear)
Rollbar : Semless
Warna : Putih
Cat : Dana Gloss
Spion : Defender
Tutup Tangki : Wrangler Custom
Snorkle : Custom
Roof rack, over fender : Custom
Spot Lamp : Dick cepek & Denji Electrick (Front), CAT (rear)
Pintu : Half Door Samurai Jepang
Winch : Warn 8274

Interior :
Setir : Personal
Rollbar : Semless
Pedal Set : Sparco
Shift Knob : Personal
Jok : Summit
GPS : Mio
Intercom : Icom
Engine Cut Off : Marine

Mesin :
Tipe : G16A (1600 CC) (Engine Swap)
Accu : Double Amaron 90 Ampere (2 Pcs) + Regulator Warn
Air Filter : K&N
Header : 4-1
Gear Box : Futura
Final Gear : 41 : 8
Gardan : Reinforced (Samurai)

Kaki-Kaki :
Shockbreaker : Bilstein (Gas) & KYB (Oli)
Per : Over Axle
Shock Steer : Pro Comp
Velg : American Racing Daytona 16x8
Offset : Custom
Ban : Simex Jungle Trekker 33x10,5x16
Rem : Disc Brake + Booster Rem Escudo

sumber: Rumah Modifikasi :
Pit Garage
Jl. H. Soleh II No.2, Kebayoran Lama
Phone : 021-53653199

{ 0 comments... Views All / Send Comment! }

Post a Comment